#POLPPTARAKAN_INFO :
DUNIA pendidikan kembali ternodai. Terakhir dugaan mesum yang lakukan oleh kalangan pelajar yang sempat terjaring oleh anggota Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Tarakan beberapa waktu lalu.
Tindakan yang tidak senonoh seperti itu merupakan jauh dari apa yang diharapkan selama ini dan berbanding terbalik dengan prinsif-prinsip pendidikan yang mengharapkan terbentuknya prilaku moral yang baik, terutama bagi para peserta didik.
Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Tarakan Tajuddin Tuwo kembali mengingatkan para orang tua untuk lebih tegas mengawasi pergaulan putra-putri mereka. Kejadian seperti ini, menurutnya, memang tidak bisa langsung dianggap mesum. Pasalnya bukti riil tentang dugaan mesum yang mereka lakukan belum ada. Akan tetapi kecurigaan warga mengenai adanya praktik perbuatan tidak senonoh itu tetap harus dihindari.
“Bagi orang tua apabila anak-anak mereka mau keluar sebaiknya ditanya dulu mau kemana, jangan hanya dibiarkan begitu saja,” ungkap Tajuddin kepada Radar Tarakan, Senin kemarin (7/11).
Menurutnya, berbagai upaya telah dilakukan pihaknya untuk memberikan pemahaman kepada pelajar agar menjauhi perbuatan yang tidak terpuji seperti itu. Kampanye pendidikan sepeti penyuluhan anti narkoba, pergaulan babas dan pendidikan seks, juga sudah sering lakukan bekerjasama berbagai pihak.
“Sudah sering dilakukan dialog mengenai masalah itu, bahkan belum lama ini kita telah bekerja sama dengan dengan FKUB (Forum Komunikasi Umat Beragama) untuk memberi pemahaman kepada pelajar untuk menjauhi pergaulan bebas,” jelasnya.
Kerja sama pihak orang tua juga sangat diharapkan Tajuddin. Menurutnya, yang paling banyak berinteraksi langsung dengan para pelajar adalah orang tua mereka sendiri, jadi diharapkannya ada perhatian dan pengawasan labih dari para orang tua. “Siswa ketemu sama gurunya itu paling 5 sampai 6 jam saja, sedangkan orang tuanya kurang lebih 18 jam sehari semalam,” imbuhnya. (*/yan/ngh)
Sumber Kutipan (Kecuali Gambar Ilustrasi) :
Terbit Selasa, 8 November 2011
LAYANAN PENGADUAN SETIAP HARI 1 X 24 JAM
SATPOL PP KOTA TARAKAN :
TELEPON (0551) 32492 ATAU
SMS (PESAN SINGKAT) KE 085247618394
BLOG INI DAPAT DIAKSES MELALUI
HANDPHONE (MOBILE VERSION)
KLIK DISINI : MOBILE VERSION
0 KOMENTAR ANDA:
Posting Komentar